Kamis, 14 Desember 2017

Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Hulu Sungai Selatan melaksanakan kegiatan Workshop Peningkatan Kapasitas Masyarakat Di Destinasi Pariwisata yang bertempat di Aula Kecamatan Loksado. Kamis (14-12-2017).

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Loksado, pambakal, damang, joki lanting, dan masyarakat sekitar lokasi destinasi pariwisata. Dalam sambutannya Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata menyampaiakan pentingnya akan SADAR WISATA yaitu dengan menerapkan Sapta Pesona "keamanan, ketertiban, kebersihan, kesejukan, keindahan, keramahan, dan kenangan" agar para wisatawan yang berkunjung merasa puas dan  memberikan kesan-kesan yang bagus semoga dikemudian hari para wisatawan ingin berkunjung kembali.









Kamis, 07 Desember 2017

Festival Loksado 2017 "Bergerak dengan Sehati" Kami mengundang Bapak / Ibu / Saudara (i) untuk menyaksikan sebuah event tahunan Bamboo Rafting (Balanting Paring) serta menyajikan etnik budaya suku Dayak Bukit yang ada di Pegunungan Meratus, khususnya di Loksado. Festival Loksado sekaligus menjadi ajang promosi dan branding di tingkat Nasional maupun Internasional dalam rangka meningkatkan kunjungan wisata ke Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Selain itu Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kab. HSS juga terus berupaya menerapkan prinsip-prinsip Pariwisata yang Berkelanjutan.



Rabu, 15 November 2017

FESTIVAL LOKSADO TAHUN 2017

Minggu, 01 Oktober 2017

 JUARA I NAPAK TILAS JEJAK PAHLAWAN  TAHUN 2017
TINGKAT PROVINSI KALIMANTAN SELATAN



Sabtu, 09 September 2017

Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan Drs. H. Achmad Fikry, M. Ap bersama seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten dan masyarakat umum mengikuti acara “Senam Gemu Fa Mi Re” dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) 2017 dengan tema “Olahraga Menyatukan Kita” yang bertempat di Lapangan Lambung Mangkurat. Jumlah peserta 3000 lebih dan mendapatkan hadiah doorprice bagi yang beruntung.














Senin, 28 Agustus 2017

Grand Final Pemilihan Nanang Galuh Duta Pariwisata Kabupaten Hulu Sungai Selatan 2017” yang bertempat di Panggung Terbuka Darmansyah Jauhidie Kabupaten HSS. Selama dua minggu peserta mengikuti kegiatan karantina yang diadakan oleh panitia. Diantara kegiatan tersebut yaitu berkunjung ke tempat sejarah, budaya, dan tempat wisata alam loksado. Selain itu juga para peserta melakukan pelatihan rutin pembekalan yang diadakan oleh panitia. 








Senin, 14 Agustus 2017

Senin 14/8 bertempat di Pendopo Kabupaten HSS, Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) Kabupaten Hulu Sungai Sulatan (HSS) secara resmi dikukuhkan oleh Bupati HSS Drs.H.Achmad Fikry, M.AP. Angggota yang terpilih telah mendapatkan kehormatan dan kepercayaan pada hari yang bersejarah untuk mengibarkan Sang Merah Putih pada peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus nanti. “Tunjukkan bahwa kalian merupakan orang-orang pilihan dan menjadi teladan yang baik bagi rekan serta masyarakat”. Kata Bupati Hss.









Senin, 31 Juli 2017

Kabupaten Hulu Sungai Selatan meraih juara dalam lomba iman dan taqwa pelajar se Kalimantan Selatan yang dilaksanakan di Banjarmasin 19-21 Juli 2017. Untuk lomba adzan mendapat peringkat I, lomba mtq putra mendapat peringkat II, lomba mtq putri mendapat peringkat harapan II, lomba sholat shubuh mendapat peringkat I, dan lomba tausiah mendapat peringkat I. Kita ucapkan selamat kepada adik-adik kita semoga kedepan prestasi ini bisa dipertahankan dan membawa nama harum daerah.



Design by Asfi